Minggu, 19 Februari 2017


            Ruangan 35B204, Gedung 3, Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan, Universitas Jember, menjadi saksi bisu penyerahan jabatan kepengurusan antara pengurus Himpunan Mahasiswa Program Studi Pendidikan Biologi “lumba-lumba” Universitas Jember periode 2016 ke Periode 2017, sekaligus menjadi tempat pertama kalinya kepengurusan baru diresmikan dan dilantik untuk mengemban tugas dalam program kerja himpunan untuk satu tahun mendatang. Kegiatan yang diprakarsai oleh Komisi Pemilihan Umum (KPU) dan Departemen Manajemen Organisasi HMPSP Biologi “lumba-lumba” ini dilaksanakan pada Sabtu (18/2) , dimulai pada pukul 07.00 hingga pukul 14.00. Kegiatan dimulai dengan sambutan-sambutan dari Ketua Komisi KPU HMPSP Biologi “lumba-lumba” 2016, Octavian Abdi Esa, Ketua umum HMPSP Biologi “lumba-lumba” Periode 2016, M. Amien Rais, dan Ketua umum baru HMPSP Biologi “lumba-lumba” Periode 2017, Erna Kristiana Dewi. Selain itu, tidak ketinggalan pula Bapak Mochammad Iqbal, S.Pd., M.Pd., selaku perwakilan dari Ketua Program Studi Pendidikan Biologi Universitas Jember yang sedang berhalangan untuk hadir, maupun para Dewan Pertimbangan Organisasi dan para pengurus Periode 2016.

            Acara dilaksanakan dengan penuh hikmat dalam pembacaan sumpah jabatan oleh seluruh pengurus baru HMPSP Biologi “lumba-lumba”, dilanjutkan dengan penyerahan secara simbolis dokumen kerja dari kepengurusan lama kepada masing-masing Ketua Bidang pengurus baru, didampingi oleh kedua Ketua umum dari dua periode kepengurusan.


Prosesi pembacaan sumpah jabatan oleh seluruh pengurus HMPSP Biologi “lumba-lumba” Periode 2017 dan penyerahan dokumen kerja kepada kepengurusan baru

            Kegiatan serah terima jabatan kepengurusan HMPSP Biologi “lumba-lumba” ini berlanjut dengan Pelatihan Manajemen Organisasi yang dibimbing langsung oleh perwakilan Dewan Pertimbangan Organisasi: Fiqih Ramadhan dan Naning Tyas Anggraeni, yang memberikan materi mengenai administrasi dalam berorganisasi dan memberikan pencerahan begitu mendalam mengenai pengelolaan organisasi secara intern, meliputi: pengelolaan surat masuk-keluar, Term of Reference (TOR), proposal kegiatan, Laporan Pertanggung jawaban (LPJ), Rapat Agenda Tahunan (RAT), penyusunan Anggaran Dana (AD) dan Anggaran Rumah Tangga (ART), pentingnya melibatkan Steering Comitte (SC) dalam kepanitiaan, pelatihan manjemen organisasi serupa di lain kesempatan, dan banyak hal lain yang berkaitan tentang perencanaan, pengelolaan, pengeksekusian, dan pengevaluasian tugas. Selain keduanya, M. Amien Rais sebagai Ketua umum HMPSP Biologi “lumba-lumba” Periode 2016 (kepengurusan lama) sekaligus Dewan Pertimbangan Organisasi, juga memberikan materi mengenai kiat-kiat untuk menjadi pengurus himpunan yang sebenarnya dalam melakukan manajemen waktu, hubungan sosial, namun tidak lupa untuk mengutamakan kepentingan akademik di sela-sela kesibukan kegiatan HMP. Amien Rais juga memberikan pesan dan motivasinya kepada Pengurus HMP Periode 2017, agar tetap bersemangat dalam menjalani kehidupan mahasiswa untuk mencapai tujuan belajar dan berorganisasi. Karena dengan demikian, kompetensi mahasiswa yang extraordinary akan dapat dicapai, hal yang memudahkan seseorang ketika akan berkelana di dunia kerja dan masyarakat luas nantinya.

Penyampaian materi oleh Dewan Pertimbangan Organisasi

            “Karena nilai sempurna adalah 10, sementara nilai maksimal untuk Indeks Prestasi Kumulatif (IPK) hanyalah 4, jadi saya rasa nilai 6 yang masih tersisa dapat saya peroleh dalam berorganisasi. Itu yang akan membuat saya memiliki nilai sempurna.”  ujar Diana Pratiwi, Ketua Departemen Manajemen Organisasi HMPSP Biologi “lumba-lumba” Periode 2017 memberikan penguatan.

            Ketiga pemateri tersebut merupakan pengurus HMPSP Biologi “lumba-lumba” Periode 2016 (kepengurusan lama) dengan masa bakti yang telah usai untuk himpunan, jadi pengalaman mereka dalam organisasi, terutama yang berkaitan dengan berbagai aspek dalam HMPSP Biologi “lumba-lumba” sudah tidak diragukan lagi.

            Materi terakhir dalam Pelatihan Manajemen Organisasi di hari itu diisi oleh bapak Mochammad Iqbal, S.Pd., M.Pd., yang memberikan ceramah mengenai kepemimpinan kepada seluruh pengurus baru himpunan. Materi ini seharusnya dapat diisi di awal acara kedua, namun ditunda dikarenakan berhalangan hadir di waktu yang ditentukan sebelumnya. Bapak Mochammad Iqbal, S.Pd., M.Pd., memberikan banyak pencerahan tentang bagaimana pemimpin yang sebenarnya, syarat-syarat menjadi pemimpin yang dicintai dan dipercaya, sikap yang baik dari seorang pemimpin, apa yang seharusnya dilakukan oleh pemimpin kepada anggotannya, maupun sebaliknya, ciri kepengurusan yang baik, hingga pengembangan program kerja HMPSP Biologi “lumba-lumba” yang lebih banyak dan luas lagi. Pemateri juga membagikan pengalamannya sebagai mantan Ketua HMJ (Himpunan Mahasiswa Jurusan) Biologi Universitas Negeri Malang dan Koordinator IKAHIMBI wilayah Jawa Timur (Ikatan Himpunan Mahasiswa Biologi Indonesia), dikala masih menjadi mahasiswa dulu, kepada seluruh hadirin yang datang.


Bapak Mochammad Iqbal, S.Pd., M.Pd., ketika memberikan materi dalam acara pelatihan manajemen organisasi seusai serah terima jabatan berlangsung

            “Salah satu hal yang penting dalam berorganisasi adalah sense of belonging atau rasa memiliki terhadap organisasi itu sendiri..” ujar bapak Mochammad Iqbal, S.Pd., M.Pd. dalam materinya. Ini menjadi poin penting bagi pengurus HMPSP Biologi “lumba-lumba” Periode 2017 dalam mengemban amanah yang telah diberikan.

            Diharapkan kegiatan Serah Terima Jabatan antara Kepengurusan HMPSP Biologi “lumba-lumba” Periode 2016 dan Periode 2017 ini menjadi awal baru bagi kemajuan HMPSP Biologi “lumba-lumba” ke depannya.


0 comments:

Posting Komentar

Contact Us

Nama

Email *

Pesan *

Translate

Total Visitors

Popular Posting

Blog Archive

Pengikut